Bola.net - Kabar yang datang dari Italia tadi malam menyebutkan, bahwa stiker yang kini ditepikan AS Roma, Marco Borriello akan menghabiskan sisa musim ini bersama Juventus sebagai pemain pinjaman.
Pemain yang berposisi sebagai striker tengah itu akan meninggalkan klub ibu kota tersebut setelah gagal masuk skuad utama pilihan Luis Enrique.
Meski awal musim ini ia baru saja ditebus dari AC Milan senilai 10 Juta Euro, pria yang saat ini telah berusia 29 tahun itu baru beraksi sebanyak 2 laga saja di Serie A musim ini.
Kesempatan ini dilihat sang pimpinan klasemen sementara Juventus, mereka siap menampung Borriello sebagai pemain pinjaman plus opsi mempermanenkannya di akhir musim.
Dua media besar Italia Gazzetta dello Sport dan Il Corriere dello Sport sama-sama melaporkan bawa Il Lupi memang berniat meminjamkannya ketimbang menjualnya secara permanen di Januari nanti.
Namun hal itu tidak dengan cuma-cuma, Si Nyonya Tua diwajibkan membayar uang senilai 1 Juta Euro di musim dingin ini kemudian wajib membayar sisanya senilai 8 Juta Euro jika cocok dan ingin mempermanenkan jebolan akademi AC Milan ini. (foti/lex)
0 komentar:
Posting Komentar